//

Ahmad bin Hajar Alhaitami, Melalaikan Sholat Lima Waktu


Ahmad bin Hajar Alhaitami, Melalaikan Sholat Lima Waktu

Dalam kitab Azzawajir susunan Ahmad bin Hajar Alhaitami berkata : Tersebut dalam hadits : 

Siapa yang menjaga shalat lima waktu maka Allah akan memulyakannnya dengan lima macam :

1. Dihindarkan kesempitan hidup.
2. Dihindarkan siksa kubur.
3. Diberi kitab amalnya dengan tangan kanannya.
4. Berjalan diatas shirat bagaikan kilat.
5. Masuk surga tanpa hisab.



Dan siapa yang meremehkan (meninggalkan) shalat akan dihukum oleh Allah dengan lima belas siksa. Lima di dunia, dan tiga ketika mati, dan tiga di dalam kubur, dan tiga ketika keluar dari kubur.

Adapun yang di dunia ;
1. Dicabut berkat umurnya.
2. Dihapus tanda orang salih dari mukanya.
3. Tiap amal yang dikerjakan tidak diberi pahala oleh Allah.
4. Do'anya tidak dinaikkan kelangit.
5. Tidak dapat bagian dari do'a orang-orang sholihin


Adapun hukuman yang terkena padanya ketika mati :
1. Matinya hina.
2. Mati kelaparan.
3. Mati haus, dan andaikan diberi air samudera dunia tidak akan puas, dan tetap haus


Adapun hukuman di dalam kubur :
1. Disempitkan kubur sehinuga hancur tulang-tulang rusuknya.
2. Dinyalakan api dalam kubur, maka ia bergelimpang dalam api, siang, malam.

3. Didatangkan padanya ular yang bernama syuja' yang buta matanya dari api (berapi) dan kukunya dari besi tiap kuku panjangnya perjalanan sehari, ia berkata pada si mayit ; 
"Aku syuja' al'aqra', sedang suaranya bagaikan petir yang menyambar, ia berkata : Allah telah menyuruhku memukul kamu karena meninggalkan shalat subuh hingga terbit matahari, dan memukul kamu karena meninggalkan shalat dhuhur hingga asar, dan memukul kamu karena meninggalkan shalat ashar hingga maghrib, dan memukulmu karena meninggalkan shalat maghrib hingga isya', dan memukulmu karena meninggalkan shalat isya' hingga shubuh, dan tiap ia memukul satu kali terbenamlah orang itu kedalam tanah tujuh puluh hasta, maka ia selalu tersiksa dalam kubur hingga hari qiyamat.





Artikel Berkaitan:

  1. RUKUN DAN ADAB KHUTBAH JUMAAT 
  2. Ganjaran Amalan Sunat Hari Jumaat Digandakan  
  3. 15 Keutamaan Dan Keistimewaan Hari Jumaat  
  4. Ganjaran Hadir Awal Solat Jumaat 
  5. Hari Jumaat ~ Waktu Mustajab Berdoa 
  6. Perbanyak Membaca Selawat Di Hari Jumaat 
  7. Dosa Jual Beli  & Tinggalkan Berurus Niaga Ketika Azan Jumaat 
  8. Kenapa Hari Jumaat Yang Jadi Hari Besar Umat Islam?

2014@abdkadiralhamid 

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Ahmad bin Hajar Alhaitami, Melalaikan Sholat Lima Waktu"

Post a Comment

Silahkan komentar yg positip