Al Habib Munzir Almusawa beliau berkata
Hujjatul Islam wabarakatul Anam Al Imam Umar bin Abdurrahman Al
Atthas'alaihi rahmatullah Shahib Ar Raatib, yang setiap selesai shalat
tahajjud dan witir ia berdoa hanya satu kalimat yang terus
diulang-ulang, yaitu:
ALLAAHUMMAHDINI FIIMAN HADAIIT
"Wahai Allah berilah kami(orang-orang muslim) hidayah, seperti orang yang telah Engkau beri hidayah"
Itulah doa beliau sepanjang malam, doa itu saja yang dipanjatkan beliau
sampai Azan subuh, kata putra beliau. Demikian indahnya jiwa-jiwa yang
menginginkan turunnya hidayah bagi para pendosa di barat dan timur dari
umat Nabi Muhammad shallallahu'alaihi wasallam, dan menginginkan semua
yang belum menyembah Allah agar diberi cahaya hidayah oleh Allah subhana
wa ta'ala, merekalah pewaris jiwa yang luhur yaitu Jiwa sayyidina
Muhammad shallallahu'alahi wasallam yang bermunajat sebagaimana riwayat
musnad Ahmad. Beliau menghadap ke yaman menghadap ke syam, menghadap ke
barat dan timur dan ke seluruh penjuru seraya berdoa " wahai Allah beri
sanubari mereka hidayah, datangkan hati mereka pada keluhuran".
Rasulullah shallallahu'alahi wasallam tidak sampai ke barat dan timur,
namun doanya sampai, hidayah terpancar di barat dan timur dengan bantuan
doa Nabi Muhammad shallallahu'alaihi wasallam
0 Response to "Amalan selesai shalat tahajjud dan witir (Shahib Ar Raatib)"
Post a Comment
Silahkan komentar yg positip